Palangka Raya, Program kemitraan dan kerjasama perguruan tinggi dengan kampus lain bakal memperkuat kualitas penelitian khususnya dalam beberapa bidang unggulan.
Salah satunya adalah Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Muhammadiyah Palangkaraya yang terus meningkatkan kerja sama di bidang pendidikan serta penelitian khususnya dalam bidang-bidang unggulan, salah satunya dengan kegiatan riset bersama antara dosen FKIP UMPR dengan dosen dari kampus luar negeri.
“Kolaborasi antar dosen itu merupakan hal yang sangat menarik karena dengan demikian kita dapat memahami apa yang menjadi hal baru ilmu pengetahuan di luar negeri dan kemudian kita bisa melihat apa yang bisa kita manfaatkan untuk pengembangan ilmu pengetahuan di kampus kita khususnya,” kata Dekan FKIP UMPR Hendri, M.Pd. (19/12/2023).
Tim dosen FKIP UMPR melaksanakan riset kolaborasi dengan dosen dari Al Hikmah University, Nigeria tentang pembelajaran matematika di sekolah dasar.